Papua Selatan Pusatkan Daerah Administrasi di Kota Terpadu Mandiri Salor

0
495

Salor,Malanesianews,-Sempat beredar kabar ada penolakan dari masyarakat Kabupaten Boven Digoel soal lokasi pembanguna Kantor Gubernur Papua Selatan di Kota Terpadu Mandiri (KTM) Salor, namun kini prosesnya telah disepakati oleh empat kabupaten.

KTM Salor sendiri berada di Distrik Kurik, Kabupaten Merauke. Sekira satu hingga dua jam perjalanan dari Kota Merauke. Menurut Penjabat Gubernur Papua Selatan, Apolo Safanpo, penentuan lokasi tersebut atas dasar keputusan bersama.

Nantinya, kata Apolo, desain Gedung pemerintahan Provinsi Papua Selatan di lahan hibah seluas 152 hektar tersebut akan menyesuaikan kebutuhan ruang yang diperlukan dalam menjalankan roda pemerintahan di Provinsi Papua Selatan.

“Untuk desain sudah ada standar, misalnya kantor gubernur itu ruangan seluas apa, wakil berapa, dibangun sesuai kebutuhan ruang,” ucap Apolo.

(agengrdyndr)

HITUNG MUNDUR PEMILU 2024