Satu Tahun DOB, Perkembangan Daerah Semakin Baik

0
272

Jayapura, Malanesianews, – Sejak diresmikan pada tahun 2022 lalu, perkembangan empat provinsi Daerah Otonomi Baru (DOB) di Tanah Papua yang meliputi Provinsi Papua Selatan, Papua Tengah, Papua Pegunungan dan Papua Barat Daya menunjukkan progres perkembangan yang baik.

Hal ini disampaikan Menteri Dalam Negeri, Titi Karnavian saat mendampingi Presiden Jokowi dalam membuka acara Papua Street Carnival di Kota Jayapura, Jum’at (7/7/2023) lalu.

“Untuk perkembangan DOB baik. Dimana ASN sudah masuk ratusan orang, bahkan ada juga yang lebih dari 1.000 ASN,” ungkap Tito Karnavian.

Lebih lanjut, diminta membagi anggaran ke masing-masing DOB, rata-rata mendapat Rp 2 triliun lebih.

Tito juga mengatakan, untuk posisi pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) hingga pejabat struktural sudah mulai terisi.

“Tadi malam (Kamis-red) para Pj Gubernur di wilayah DOB sudah mengumpulkan sama Presiden Jokowi. Mereka ditanya soal apa saja yang menjadi masalah di wilayah masing-masing,” terangnya.

Tito menyampaikan, pada September 2023 mendatang sudah ada kejelasan mengenai aset tanah empat provinsi di wilayah DOB untuk pembangunan Kantor Gubernur.

“Nanti akan menjadi tanggungjawab PUPR untuk membangun, paling lambat Oktober 2023,” ujarnya.

Tito juga tidak memungkiri bahwa kehadiran DOB tentu membawa dampak signifikan bagi kekuatan kesepakatan di Provinsi Papua induk yang mengalami penurunan.

“Kan anggarannya sudah dibagi-bagi ke empat DOB. Tapi tujuan pemekaran untuk meperpendek rentang kendali agar kesejahteraan rakyatnya merata,” tegasnya.

(AIS)

HITUNG MUNDUR PEMILU 2024

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here